Rabu, 21 Juli 2010

JANIN TIDAK BERKEMBANG


beberapa waktu yang lalu adik perempuan kang anam menelpon kami dengan diiringi tangis. janin yang dikandungnya dinyatakan tidak berkembang. dan harus digugurkan. setelah mendatangi tiga dokter yang berbeda dengan hasil yang sama, akhirnya adik dan suaminya memutuskan untuk pasrah merelakan calon bayi yang sempat dikandungnya.

produk kehamilan yang kurang baik pada trimester pertama memang banyak terjadi, misalnya terdapat tanda-tanda kehamilan, namun dalam pemeriksaan lebih lanjut tidak didapatkan embrio melainkan hanya kantong kehamilan saja. ini disebut dengan BLIGHTED OVUM dengan kata lain "janin tidak berkembang".

kadang-kadang didapatkan embrio tetapi tidak ada tanda-tanda kehidupan misalnya tidak ditemukan denyut jantung pada embrio tersebut. bila terdapat tanda-tanda ini maka segala upaya tidak akan dapat membantu mempertahankan kehamilan.
Sebab-sebab hasil kehamilan tidak berkembang, separuh di antaranya adalah :
  • kelainan kromosom yang umumnya karena faktor keturunan
  • ataupun kerusakan hasil pembuahan karena faktor faktor lain seperti infeksi TORCH (toksoplasma, rubela, sitomegalovirus dan herpes simpleks), radiasi, obat-obatan yang bersifat teratogen.
  • faktor imunologis atau penyakit autoimun seperti lupus, dan sindroma antifosfolipid yang berperan besar pada terjadinya kehamilan berulang.
to our beloved sister, jangan menyerah, dan jangan kalah dengan kesedihan. setelah ini pasti ada gantinya yang lebih baik. SEMANGAT!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar